Lansia Staycation di Bundaran HI: Bersyukur, Tahun Baru 2026 Kami Masih Sehat
Tim Redaksi
JAKARTA, KOMPAS.com –
Warga lansia di Jakarta tak ingin ketinggalan momen mengisi hari pertama tahun baru pada Kamis (1/1/2026).
Beberapa dari mereka mengunjungi kawasan Bundaran HI di Jakarta Pusat pada Kamis pagi untuk berolahraga hingga berburu foto.
Salah satunya Leni (67) yang hadir bersama rekan-rekan sebayanya.
Leni menceritakan, ia dan kawan-kawan baru saja melakukan
staycation
di salah satu hotel di kawasan Jalan MH Thamrin dalam rangka malam tahun baru pada Rabu (31/12/2025).
Kamis pagi, mereka sengaja menyeberang ke Halte Transjakarta Bundaran HI untuk berburu foto.
Selain itu, Leni dan rekan-rekannya kompak memakai atasan warna putih untuk keperluan foto bersama.
Mereka ikut mengantre dengan anak-anak muda dan belasan keluarga untuk berfoto dengan latar belakang air mancur dan Monumen Selamat Datang di Bundaran HI.
“Enggak hanya anak muda yang
staycation
, oma-oma juga. Dan kami mau foto bareng-bareng, juga foto sendiri-sendiri nanti. Buat mensyukuri tahun baru kami masih sehat,” kata Leni.
Warga lainnya, Irwan (54) dan istrinya, Siti (50) bangun lebih awal di hari pertama tahun baru untuk berburu foto di Bundaran HI.
Warga yang tinggal di Jalan Gajahmada, Jakarta Pusat, itu jalan pagi dan berlanjut naik bus Transjakarta untuk turun di Halte Bundaran HI.
Sesampai di lokasi, keduanya langsung naik ke lantai 2 halte untuk berfoto.
Sayangnya, keduanya tak bisa mengabadikan momen hari pertama tahun baru berlatar Monumen Selamat Datang dengan maksimal.
Pasalnya, hingga pukul 06.30 WIB, masih ada panggung yang belum dibongkar di seputaran HI.
Sebagai informasi, kawasan Bundaran HI menjadi titik pusat perayaan pergantian tahun di Jakarta pada Rabu malam.
Ada sejumlah panggung dan tenda yang didirikan untuk mendukung acara itu.
“Tadi naik bus (bus Transjakarta) ke sini. Kebetulan kan dekat ya. Kami datang pagi-pagi mau foto di tempat yang kelihatan Bundaran HI. Ternyata masih ada panggung,” tutur Irwan.
“Jadi di belakang foto terlihat ada panggung kosong, baru Bundaran HI-nya. Tapi tidak apa-apa, hitung-hitung sekalian olahraga untuk
lansia
di tahun baru,” katanya.
Akhirnya Irwan dan Siti tetap mengambil foto dengan
angle
lain, yakni kawasan Bundaran HI dengan latar belakang Plaza Indonesia.
Meskipun tak mendapat foto persis seperti yang diinginkan, Irwan dan Siti tetap senang karena bisa bangun pagi di tahun baru.
“Tetap senang karena tadi jalan kaki ke halte, naik bus, naik ke lantai 2 halte sini. Hari pertama tahun baru harus produktif,” kata Siti.
Copyright 2008 – 2026 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Lansia Staycation di Bundaran HI: Bersyukur, Tahun Baru 2026 Kami Masih Sehat Megapolitan 1 Januari 2026
/data/photo/2025/08/29/68b11fea720e1.jpeg?w=250&resize=250,140&ssl=1)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5460331/original/052670300_1767245495-Screenshot_2026-01-01_122644.png?w=250&resize=250,140&ssl=1)

/data/photo/2017/12/31/2922535728.jpg?w=250&resize=250,140&ssl=1)
/data/photo/2026/01/01/6955bdfe5d197.jpg?w=250&resize=250,140&ssl=1)

/data/photo/2025/12/31/6954abe7c1db7.jpeg?w=400&resize=400,225&ssl=1)
/data/photo/2026/01/01/695620db8440a.jpeg?w=400&resize=400,225&ssl=1)
/data/photo/2026/01/01/6955f6ebdd552.jpeg?w=400&resize=400,225&ssl=1)
/data/photo/2025/12/11/693aa639a2b37.jpg?w=400&resize=400,225&ssl=1)